5 Cara Membasmi Lumut Pada Conblock (Paving Block)

cara menghilangkan lumut pada paving block

Faktor geologis dan iklim di Indonesia yang tropis ini membuat lumut dapat berkembang dengan cukup pesat. Lumut seringkali kita temukan pada bebatuan atau area beton yang sering terkena air serta lembab. Tak terkecuali pada jalan yang terbuat dari bahan beton precast seperti conblock atau biasa juga disebut dengan istilah paving block.

Nah, apa jadinya jika lumut tumbuh pada paving block pekarangan halaman rumah kita ?

Terasa sangat menyebalkan bukan?

Keberadaan lumut ini sangat mengganggu karena selain tak sedap dipandang mata, lantai juga menjadi lebih licin. Lantai yang licin tentunya membahayakan bagi siapa saja yang melewatinya.

Tumbuhnya lumut di atas permukaan paving block akan sangat membahayakan bagi pejalan kaki maupun pengendara motor. Terlebih saat posisi jalanan miring, kemungkinan besar dapat menyebabkan siapapun yang melintas di atasnya dapat tergelincir. Untuk itu agar terhindar dari kecelakaan, maka Anda harus membersihkan segera lumut tersebut meskipun berada di luar rumah.

Namun sekarang anda tidak perlu khawatir lagi. Kami akan berbagi informasi dan pengetahuan tentang bagaimana cara membasmi lumut pada conblock dan langkah-langkah yang harus anda lakukan agar masalah tersebut dapat teratasi.

Sebelum kita memasuki tahap mengenai cara menghilangkan lumut pada paving block, ada baiknya Anda mengetahui faktor apa saja yang menyebabkan hal tersebut dapat terjadi.

Baiklah, langsung saja kita mulai membahas masalah ini secara komprehensif.

Pada dasarnya conblock atau paving block adalah salah satu material bahan bangunan yang memiliki potensi untuk dapat di hinggapi oleh lumut. Bukan hanya conblock, cor beton dan aspal pun tidak terhindar dari potensi tumbuhnya lumut.

Beberapa faktor yang menyebabkan lumut begitu gemar hinggap dan tumbuh pada permukaan conblock antara lain :

1. Kurangnya pancaran sinar matahari langsung

penyebab tumbuhnya lumut pada beton Ya, minimnya cahaya matahari yang menyinari area konblok yang ditumbuhi lumut menjadi salah satu penyebab utama hal tersebut dapat terjadi. Biasanya area konblok tersebut terhalang oleh rimbunnya pepohonan yang tumbuh disekitarnya.

Area yang tertutup oleh pepohonan dapat menyebabkan permukaan jalan menjadi lembab. Lainnya halnya jika pada lahan terbuka, potensi tumbuhnya lumut akan lebih kecil dibanding dengan area yang rimbun oleh pepohonan.

2. Genangan air pada susunan paving block

Faktor kedua yang menyebabkan lumut tumbuh pada permukaan conblock yaitu karena adanya genangan air pada susunan pasangan paving block. Kerap kali masalah ini timbul dikarenakan saat proses pemasangan paving block tidak dikerjakan dengan benar dan sempurna. Hal ini biasanya karena tukang yang memasang paving block tersebut tidak berpengalaman dalam mengerjakannya.

Penting sekali untuk setiap tukang yang mengerjakan pemasangan conblock memperhatikan sudut kemiringan (leveling) pasangan paving block. Hal ini agar air hujan yang jatuh dapat mengalir dengan lancar menuju ke saluran pembuangan (got). Jika Anda ingin mengetahui seperti apakah metode pemasangan paving yang tepat, ada baiknya Anda terlebih dahulu membaca artikel: 7 tahap cara memasang paving block dengan mudah.

cara membasmi lumut pada conblockPenyebab lain timbulnya genangan air pada paving block yaitu karena telah terjadi pergeseran susunan paving. Hal ini dapat terjadi jika jalan dilalui oleh kendaraan yang memiliki bobot cukup berat. Bila masalah ini timbul segera perbaiki susunan pasangan paving tersebut.

Caranya yaitu dengan melakukan bongkar pasang pada titik-titik pasangan conblock yang rusak atau bergelombang. Lapisi kembali dasar paving dengan abu batu kemudian diratakan menggunakan kayu (jidar). Gunakan waterpass untuk mengukur sudut kemiringan pasangan konblok tersebut. Langkah terakhir, pasang kembali paving yang telah dibongkar tadi seperti posisi semula.

3. Buruknya mutu serta kualitas paving block itu sendiri

Selain kedua faktor yang telah kita bahas sebelumnya diatas, masih ada 1 lagi penyebab lumut kerap kali tumbuh pada permukaan paving block. Faktor tersebut adalah buruknya mutu dan kualitas material paving block itu sendiri.

Mengapa kualitas paving block mutu rendah bisa menyebabkan tumbuhnya lumut pada material tersebut?

Sebelum kita membahasnya, silahkan perhatikan dengan seksama perbedaan antara kedua gambar paving block dibawah ini.

paving block press tangan manual
Paving berpori besar
paving block segi enam
Paving berpori kecil

Bisakah Anda melihat perbedaan yang mencolok antara gambar paving sebelah kiri dengan gambar paving pada sebelah kanan ?

Benar. Kedua gambar tersebut sama-sama paving block jenis segi enam (hexagon). Namun dari segi kualitas tidaklah sama. Gambar paving sebelah kiri terlihat memiliki pori-pori lebih besar dan banyak daripada gambar paving yang sebelah kanan (lebih rapat). Kesimpulannya adalah paving yang berpori besar menunjukkan bahwa tingkat kepadatan dari produk paving block tersebut kurang baik dibandingkan dengan paving yang berpori kecil.

Lantas apa hubungannya antara paving block yang berpori besar dengan tumbuhnya lumut pada permukaan paving block tersebut?

Salah satu syarat mutlak, karakteristik paving block berkualitas mutu tinggi yaitu yang memiliki daya serap yang rendah terhadap air. Jadi jangan sampai Anda salah dalam memilih produk paving block yang bagus. Karena banyak supplier yang jual paving block dipasaran, yang mengklaim bahwa paving blocknya mampu menyerap air dengan sangat baik.

Faktanya adalah, paving block yang bagus tidak menyerap air kedalam rongga badan paving tersebut, melainkan menyerap melalui celah-celah naat pemasangan paving. Dan jika paving tersebut mampu menyerap air hingga mengendap di dalam rongga badan paving, maka dapat dipastikan kualitas produk tersebut buruk.

Karena saat paving menyerap air kedalam bagian badannya, maka menjadikannya selalu basah dan lembab. Hal itulah yang dapat memicu tumbuhnya lumut pada paving block.
Untuk itu, selalu pastikan Anda membeli paving block dari supplier yang terpercaya, seperti produk paving block yang di pasarkan oleh Indonusa Conblock dan bergaransi 1 tahun.

Setelah kita mengetahui 3 penyebab yang dapat memicu tumbuhnya lumut pada conblock, maka sekarang saatnya kita masuk kepada tahap inti dari permasalahan. Yaitu bagaimana cara membasmi lumut pada conblock.

Berikut ini adalah 5 cara menghilangkan lumut pada paving block (conblock) :

1. Pangkas dahan pohon yang terlalu rimbun diatas area conblock rumah anda agar cahaya sinar matahari dapat menyinari seluruh area konblok tersebut. Sehingga apabila conblock sedang dalam keadaan basah atau lembab dapat segera menjadi kering. 

2. Perhatikan sudut kemiringan pemasangan conblock agar terhindar dari genangan air pada susunan conblock. Sehingga air hujan yang turun ke jalan dapat segera teraliri menuju saluran pembuangan air, seperti misalnya buis beton ataupun box culvert

3. Apabila lumut telah terlanjur menghinggapi permukaan konblok, maka segeralah Anda menyemprotkan cairan fungisida pada bagian konblok yang ditumbuhi lumut tersebut,

4. Taburkan semen bubuk diatas permukaan conblock yang terserang lumut, kemudian basahi dengan air secukupnya. Hal ini bertujuan agar pori-pori yang terbentuk akibat serangan lumut dapat kembali rapat dan mengeras,

semen bubuk
Gambar bubuk semen

5. Saat matahari terik, basahi permukaan conblock lalu taburi dengan kapur bangunan yang telah ditumbuk menjadi halus. Anda dapat dengan mudah membeli bahan ini pada toko bangunan disekitar rumah Anda. Dan cara ini merupakan yang paling hemat biaya daripada ke 4 cara yang lainnya diatas.

Demikianlah tips dan trik mengenai 5 cara membasmi lumut pada conblock. Semoga bermanfaat.

Let’s be smart and Go Green..

INDONUSA CONBLOCK – Produsen Grass Block, U-Ditch & Cover U-Ditch

Informasi Produk & Layanan

Chat via WhatsApp dengan Tim Sales Indonusa sekarang juga!